Wednesday, November 18, 2009

JALAN LINGKAR SELATAN CIAMIS

Status jalan Lingkar Selatan Ciamis yang tidak jelas mengakibatkan tidak adanya perbaikan pada jalan tersebut. Pemkab Ciamis telah menyerahkan masalah kepada provinsi jabar, akan tetapi pihak provinsi belum menerima penyerahan tersebut. Diharapkan persoalan status jalan tersebut dapat diselesaikan pada tahun 2010.
Untuk menyelesaikan masalah ini, perlu ada kepedulian dari pihak kabupaten dan juga provinsi. Kabid Binamarga, Supena Dipraja, mengungkapkan bahwa diperkirakan perbaikan jalan akan menelan biaya Rp. 25 miliar dan hal tersebut menjadikan pemeliharaan jalan tersebut kurang maksimal. Pemprov diminta untuk lebih cepat tanggap dalam menangani persoalan perubahan status jalan lingkar selatan yang rusak parah ini.
Pemkab Ciamis telah mengajukan permintaan agar jalan lingkar selatan ini menjadi jalan provinsi, karena apabila tetap menjadi jalan kabupaten, maka Pemkab Ciamis tidak akan sanggup mengelola perbaikan jalan. Alokasi belanja publik Pemkab Ciamis sangat minim. Untuk Dinas Bina Marga hanya dialokasikan 40 miliar, sementara biaya perbaikan jalan mencapai Rp. 25 miliar.
Pemprov harus ikut memberikan anggaran untuk pemeliharaannya ( pemeliharaan ditanggung bersama ).

0 comments:

Post a Comment